SPKS SPKS Sekadau Lakukan Pelatihan ToTKepada Penyuluh Untuk Dampingi Petani Sawit Swadaya>
Kerja SPKS

SPKS Sekadau Lakukan Pelatihan ToTKepada Penyuluh Untuk Dampingi Petani Sawit Swadaya

Sekadau, 26 November 2020  - Serikat Petani Kelapa Sawit (SPKS) Kabupaten Sekadau, bekerja sama dengan dinas DKP3 kabupaten Sekadau, SPOS - Yayasan Kehati, POPSI,dan dan PT.Syngenta melakukan pelatihan Training of Trainers (TOT) bagi pelatih sawit lestari (PSL). Kegiatan tersebut mengambil tema, "Menyiapkan Pelatih Sawit Bagi Petani Untuk Prakondisi Menuju Sertifikasi ISPO"

Ketua SPKS Kabupaten Sekadau, Bernadus Mohtar menjelaskan TOT PSL adalah upaya SPKS untuk memperkuat kapasitas penyuluh baik itu dari pemerintah maupun penyuluh swadaya yang berasal dari anggota kelembgaan petani yang ada di beberapa desa di sekadau, peserta yang dilatih 25 orang terdiri dari perwakilan penyuluh pemerintah dan penyuluh swadaya dari utusan kelembagaan petani sawit, TOT ini dilakukan selama 3 hari dengan materi mulai dari : perkembangan isu sawit berkelanjtan yang harus dijalankan oleh petani seperti sertifikasi ISPO, GAP perkebunan sawit (1. Persipan Lahan  2. Pembibitan Kelapa Sawit 3. Penanaman Kelapa Sawit 4. Hama dan penyakit, Pemeliharaan TBM dan TM dan Pemupukan 2. Manajemen Panen 3. Kemitraan 4. Replating/program PSR), juga kelembagaan, nantinya materi-materi ini akan dibawakan oleh mulai dari PPKS Parindu, Perusahan perkebunan (PT Agro Andalan, PT. MPE), CU Keling Kumang dan dari SPKS Sendiri, pada Rabu (25/11) 2020 di Sekadau.

Hadir dalam pembukaan acara TOT PSL adalah dari sekretaris dinas DKP3 kabupaten Sekadau Edy Mulyono, Ketua Forum Pengembangan Perkebunan Strategis Berkelanjutan yang juga merupakan Mantan Dirjenbun Ahmad Manggabarani, dan Manager  Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) Parindu Asbullah Hasibuan, dan kepala bidang perkebunan Ifan Nurfatria.

Kepala bidang perkebunan kabupaten Sekadau Ifan Nurfatria, mengapresiasi kegiatan TOT PSL yang dilakukan, lebih lanjut Ifan Nurfatria menjelaskan  hinga saat ini jumlah petani sawit swadaya dikabupaten Sekadau mencapai sekitar 31 ribu Ha lebih dan tersebar di seluruh wilayah kabupaten Sekadau. Dari data tersebut, yang sudah mengurus surat tanda daftar budidaya ( STDB) baru 265 petani. Dan ini masih sangat jauh dari harapan kata Ifan Nurfatria mengakui.

Dia juga berharap dengan adanya kegiatan pelatihan seperti ini dapat membantu pihak pemerintah kabupaten untuk pendampingan peningkatan SDM kepada petani, selain itu juga pihaknya berharap ada upaya bersama untuk mempercepat pembuatan STDB.

Dalam paparannya, mantan Kadis Perkebunan Provinsi Kalimantan Barat dan Mantan Dirjenbun Ahmad Manggabarani mengatakan, ditengah pandemi covid-19 banyak industri yang mengalami kesulitan bahkan ada yang sampai bangkrut dan mem-PHK semua karyawannya. Dan yang masih bertahan tambah dia adalah industri kelapa sawit. selain itu juga mengapresiasi TOT yang sudah dijalankan dengan menerapkan protokol Covid-19 seperti menjaga jarak, mengunakan masker.

Terkait dengan isu global perkebunan sawit biarkan menjadi urusan pemerintah dan peneliti, petani jangan disibukan dengan hal-hal ini, yang terpeting yang perlu dipahami oleh PSL/Penyuluh adalah bagaimana petani dilakukan pendampingan terutama terkait dengan penerapan budidaya peekebunan yang baik karena ini menjadi salah satu syarat dalam ISPO yang sudah diwajibkan bagi petani seperti diatur dalam Peraturan Presiden.

Selain itu juga mengingatkan kepada semua pihak untuk selalu bekerjasama dalam hal pendampingan kepada petani sawit mulai dari pemerintah, perusahaan perkebunan dan sampai organsiasi petani sawit.

Perkembangan Harga TBS

Berita Harga TBS

Agenda

Agenda Lainnya

Link Terkait

Cerita Petani
Selengkapnya