Tanggal : 2019-08-08 s/d 2019-08-08
Tempat : Kanto SPKS Nasional
Sejak di bentuk pada tahun 2006 dan dideklarasikan secara mandiri pada tahun 2013, SPKS sudah menjadi organisasi tani yang besar dengan berperan aktif dalam mewujudkan industri perkebunan sawit berkelanjutan di indonesia, saat ini SPKS banyak terlibat diberbagai kegiatan pertama, pemberdayaan petani sawit (melakukan pemetaan, pembangunan kelembagaan, pelatihan gap petani, akses market tandan buah segar (TBS) sampai pada pendampingan terus menerus kepada petani, kedua, menjadi oraganisasi petani sawit terdepan dalam hal advokasi kebijakan berkaitan dengan petani sawit mulai pada tingkat daerah sampai tingkat nasional, ketiga, terlibat aktif dalam mempengaruhi diskusi-diskusi sawit di forum internasional. Kerja-kerja ini tentunya untuk mewujudkan visi organisasi SPKS “Mewujudkan Petani Kelapa Sawit Yang Mandiri, Sejahtera Dan Lestari Dalam Pengelolaan Perkebunan”.
Tahun 2018 SPKS mengadakan Musyawara Nasional (Munas) yang kedua dilakukan di jakarta yang merupakan forum pengambilan keputusan tertinggi dalam oraganisasi SPKS yang diselenggarakan 5 (lima) tahun sekali. Dalam Munas ini menghasilkan beberapa keputusan bersama yang diharapkan berpengaruh dalam kemajuan organisasi adalah (i) Terpilihnya dewan nasional SPKS Periode 2018-2022, (ii) Terpilihnya sekretaris jenderal (Sekjend) SPKS nasional periode 2018-2022, (iii) Adanya struktur baru Organisasi SPKS (iv) Pendataan dan verifikasi anggota SPKS dan Pembuatan KTA secara Nasional, (v) Pembentukan organisasi SPKS di beberapa daerah, (vi) Pembangunan SPKS Propinsi, (vii) Peningkatan kapasitas sumber daya manusia nasional dan daerah.
Pada sisi yang lain perkembangan situasi dalam negri dan luar negeri pada isu sawit begitu cepat yang tentunya sangat berhubungan langsung dengan organisasi SPKS sebagai organisasi petani sawit, sehingga dibutuhkan gotong royong bersama dan kerja yang cepat dari semua anggota SPKS untuk menerjemahkan situasi yang berkembang tersebut.
Rapat kerja nasional 2019 diharapkan dapat menghasilkan rencana Kerja Nasional SPKS 2018-2022 yang berbasis pada Rencana Strategis berdasarkan masukan semua anggota SPKS dengan melihat perkembangan isu sawit baik pada tingkat nasional maupun di daerah.
Kegiatan ini dilaksanakan di sekretariat SPKS Nasional Bogor, dengan waktu pelaksanaan pada :
Hari : Kamis dan Jumat
Tanggal : 08 Agustus 2019
Tempat : Sekretariat SPKS Nasional
Perumahan Bogor Baru Blok-A5 No-17 Kecamatan Bogor
Tengah, Kota Bogor-Jawa Barat
Waktu : 09.00 – 16.00 WIB
Kontak dan Info : info.spksnasional@gmail.com